Tuesday, July 24, 2012

CoderS Ramadhan II


nGOpre-X Community | Jagoan Kampoeng Mau Bagi Ilmu | Guna melakukan impelemntasi pengetahuan yang sudah didapatkan, selain itu untuk berbagi pengetahuan untuk sesama dan turut serta ikut melaksanakan mencerdaskan kehidupan bangsa terutama dari sisi pengetahuan dalam bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi. Maka atas dukungan semua pihak terutama kemauan dan ketulusan kawan-kawan di komunitas untuk bisa berbagi dan belajar menyampaikan apa yang sudah diketahui terlebih dulu membuat satu acara untuk sesi pertama dengan program Coder'S Ramadhan II dengan paparan "Membangun Jaringan Warnet dari NOL"

CoderS Ramadhan II ini adalah kelanjutan dari CoderS Ramadhan I yang sudah terlaksana pada bulan Ramadhan tahun yang lalu, dan untuk tahun sekarang ini selain paparan yang akan disampaikan berupa pemrograman, untuk bulan Ramadhan tahun ini memberikan sajian mengenai Jaringan Komputer, jadi jangan heran kenapa temanya CoderS Ramadhan namun isinya adalah Jaringan Warnet, sebab pada sesi II nanti akan dilanjutkan dengan Pemrograman Desktop dan Webbase.

Ini hanyalah semata hanya ingin berbagi agar semua pengetahuan yang sudah dimiliki selalu ada dan tak pernah hilang, sebab apapun yang diketahui adalah semata-mata dari titipan yang maha kuasa yang merajai segala-gala. Semoga salah satu upaya ini bisa sedikit memberikan kontribusi untuk kemajuan masyarakat yang ada di wilayah kami khususnya wilayah Parungpanjang dan sekitarnya.

Demikian sekilas Coder'S Ramadhan II, bagi yang berminat dan mau meluangkan waktu untuk mempelajari proses pembuatan Jaringan Warnet, silahkan ikuti, dan atau bagi yang berminat untuk menjadi kontribusi ilmu dan lain sebagainya kami siap sedia menerima.

Semoga Program Jagoan Kampoeng Mau Bagi ilmu dalam sajian Coder'S Ramadhan II bisa memberikan manfaat untuk semuanya yang mau mengikuti. Amiin.

No comments:

Post a Comment